Riau, Gesuri.id -Politisi senior PDI Perjuangan, Ian P Siagian menghadiri tahapan wawancara dan proper test kandidat bakal calon Wakil Gubernur Riau di Kantor DPD PDI Perjuangan Provinsi Riau, Jumat (7/6/2024). Tahapan penjaringan di level daerah ini kian memantapkan langkah Ian Siagian menuju Pilkada Riau 2024.
Ian Siagian tampak mendatangi Kantor DPD PDI Perjuangan Provinsi Riau di Jalan Sudirman, Pekanbaru sekitar pukul 10 pagi. Ia pun telah menjalani wawancara/ proper test sekitar 40 menit lamanya di hadapan Tim Penjaringan Calon Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah PDI Perjuangan Riau.
Tahapan wawancara atau proper test sudah kita lalui. Kita terus berjalan, sambil menghadapi proses lanjutan, kata Ian Siagian usai keluar dari ruangan proper test.
Ian menegaskan, langkahnya maju dalam Pilkada Riau 2024 kian mantap. Termasuk dalam menghadapi pelaksanaan survei yang dilakukan PDI Perjuangan untuk mengukur tingkat popularitas dan elektabilitas para bakal calon kepala daerah.
Menurutnya, hasil survei merupakan indikator pokok sebagai dasar pertimbangan partai dalam mengusung pasangan calon kepala daerah. Ia meyakini hasil surveinya akan cukup memuaskan sebagai hasil dari gerilya dan blusukan politik yang sudah dilakukan selama ini.