Pekanbaru, Gesuri.id - DPP PDI Perjuangan resmi mengumumkan sejumlah calon kepala daerah (cakada) yang bakal diusung dalam Pilkada serentak 2020, salahsatunya ada nama biduan Iyeth Bustami untuk Pilkada Kabupaten Bengkalis, Riau.
Khusus di Provinsi Riau, ada enam daerah yang diberikan surat keputusan (SK) dukungan yang diserahkan langsung kepada pasangan calon di Kantor DPD PDI Perjuangan, Jalan Sudirman, Pekanbaru, Selasa (11/8).
Ketua Badan Pemenangan Pemilu (Bapilu) PDI Perjuangan Provinsi Riau Syafaruddin Poti mengatakan bahwa penyerahan SK berlangsung serentak se-Indonesia. Terlebih dahulu, sebelum penyerahan SK, pasangan calon yang diusung beserta kader PDI Perjuangan mendengarkan langsung arahan dari DPP melalui video converence.
Baca:IyethBustami Didukung PDI Perjuangan Jadi Cawabup Bengkalis