Ini Cara Unik Gama Mataraman dan Johan Budi Dalam Sosialisasikan Ganjar-Mahfud

Gelar budaya tersebut menampilkan 17 dadak merak, 21 penari jathilan dan 15 bujangganong.
Senin, 08 Januari 2024 10:21 WIB Jurnalis - Heru Guntoro

Jakarta, Gesuri.id - Relawan Ganjar Mahfud (Gama) Mataraman bersama Caleg DPR RI no urut 2 Dapil Jatim 7 dari PDI Perjuangan Johan Budi menyosialisasikan pasangan Capres Cawapres no 3 Ganjar Pranowo-Mahfud MD dengan menggelar kesenian reog di lapangan Desa Lembah, Kecamatan Babadan, Ponorogo, Minggu (7/1).

Gelar budaya tersebut menampilkan 17 dadak merak, 21 penari jathilan dan 15 bujangganong serta dihadiri langsung tokoh dan sesepuh Reog Ponorogo Mbah Pur Warok Gendeng.

Baca:Mengulik Gaya Kepemimpinan TransformasionalGanjarPranowo

Dipilihnya Reog Ponorogo sebagai sarana untuk menyosialisasikan Capres Ganjar Pranowo dan Cawapres Mahfud MD, menurut sekretaris relawan Ganjar Mahfud (Gama) Mataraman Eko Nur Prasetyo dikarenakan kesenian asli Ponorogo tersebut telah mendarah daging bagi masyarakat Ponorogo.

Baca juga :