Ini Kesaksian Endah Yang Diminta Turunkan APK Saat Presiden Jokowo ke Gunungkidul

Selanjutnya, Endah kembali menerima pesan jika para satgas digeledah saat ikut hadir di acara Jokowi.
Rabu, 03 April 2024 23:14 WIB Jurnalis - Heru Guntoro

Jakarta, Gesuri.id - Ketua DPC PDI Perjuangan Gunungkidul, Endah Subekti Kuntariningsih, bercerita diminta untuk menurunkan alat peraga kampanye saat Presiden Joko Widodo akan hadir ke Gunungkidul, Yogyakarta. Endah mengatakan pihaknya tegas menolak permintaan tersebut.

Mulanya, Endah mengatakan peristiwa itu terjadi 29 Januari 2024. Saat itu, kata dia, pihaknya mengalami intimidasi dari aparat yang mengaku sebagai tim pengawal Presiden.

Karena dua kader kami yang kami tugaskan untuk memasang bendera di seluruh kabupaten diminta menurunkan bendera, dan juga dilarang untuk mengibarkan bendera di area presiden akan melintas, maka kedua kader kami itu menolak, kata Endah di gedung MK, Jakarta Pusat, Selasa (2/4).

BaCa:Mengulik Gaya Kepemimpinan TransformasionalGanjarPranowo

Baca juga :