Jadi Garda Terdepan, Whisnu Perkuat Militansi Saksi

Targetnya memperkuat militansi saksi yang menjadi garda terdepan.
Selasa, 12 Maret 2019 16:45 WIB Jurnalis - Effatha Gloria V.G. Tamburian

Surabaya, Gesuri.id - Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Surabaya Whisnu Sakti Buana, turun langsung dalam pembekalan saksi. Targetnya, memperkuat militansi saksi yang menjadi garda terdepan pada Pemilu 17 April 2019 mendatang.

Baca:Wisnu Sakti BuanaMiliki Kekuatan di Akar Rumput

Ini yang terlihat saat Pembekalan Saksi Tempat Pemungutan Suara (TPS) yang digelar Badan Saksi Pemilu Nasional (BSPN) DPC PDI Perjuangan Kota Surabaya di Balai Serba Guna Kupang Segunting Kecamatan Tegalsari, Minggu (10/3).

Hadir dalam pembekalan, Pengurus Anak Cabang (PAC), Pengurus Ranting, Pengurus Anak Ranting se-Kecamatan Tegalsari. Selain itu, saksi TPS untuk Kelurahan Dr Soetomo, Kelurahan Wonorejo, dan Kelurahan Keputran.

Pembekalan saksi ini penting, materi harus diperhatikan agar tahu tugas saksi di masing-masing TPS. Materi ini nantinya supaya disampaikan lanjut ke sesama saksi, pesan Whisnu.

Baca juga :