Jakarta, Gesuri.id - Wakil Presiden Jusuf Kalla (JK), berpesan agar Presiden Jokowi memilih cawapres yang mampu mendongkrak elektabilitasnya di pilpres 2019 mendatang. Menurutnya, pendamping Jokowi minimal harus bisa menambah elektabilitas sebanyak 15 persen.
Baca:JKDitolak MK, Partai Siapkan Pendamping TerbaikJokowi
Ya pokoknya harus bisa bertambah 15 persen begitu, kata JK di Jakarta, Selasa (17/7).
Ditempat berbeda, Ketum PPP Romahurmuziy yang biasa disapa Rommy, mengatakan Jokowi sudah mengantongi nama-nama calon yang saat ini sedang digodok. Ia mengatakan nama yang dikantongi Jokowi berasal dari beragam latar belakang.
Soal detail sosok kandidat cawapres Presiden Jokowi, tiga nama berasal dari parpol, dua nama dari kalangan ulama, dua teknokrat, seorang mantan jenderal TNI, seorang akademisi, dan seorang pengusaha, kata Rommy.