Jakarta, Gesuri.id - Survei Litbang Kompas yang digelar 27 Juli hingga 7 Agustus 2023 menunjukkan, elektabilitas bakal calon presiden dari PDI Perjuangan Ganjar Pranowo bersaing ketat dengan bakal calon presiden dari Partai Gerindra Prabowo Subianto.
Berdasarkan hasil survei, Ganjar tercatat unggul tipis dari Prabowo, baik dalam simulasi terbuka, 10 nama, 5 nama, maupun 3 nama, meski selisihnya masih dalam rentang margin of error.
Dalam survei terbaru Kompas, elektabilitas Ganjar Pranowo di angka 24,9 persen, Prabowo Subianto 24,6 persen, dan Anies Baswedan 12,7 persen, tulis Litbang Kompas, dikutip dari Harian Kompas edisi Senin (21/8).
Baca:Abdy Jelaskan KenapaGanjarPranowo Layak Jadi Presiden RI