Medan, Gesuri.id - Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Menko Polhukam) Mahfud MD mengajak seluruh partai politik untuk menyantuni anak yatim demi kebaikan masa depan negara.
Anak-anak itu kan masa depan bangsa. Kalau mereka tidak dididik dengan baik, masa depan bangsa ini akan suram. Parpol apa saja, paslon apa saja, itu harus sama sikapnya demi kebaikan masa depan negara, ujar Mahfud usai mengunjungi Panti Asuhan Al-Washliyah Pulou Brayan, Kota Medan, Sumatera Utara, Senin (15/1).
Ia menilai jika pendidikan hanya dapat ditempuh oleh anak-anak yang mempunyai orang tua dan tidak miskin, maka masa depan negara juga tidak akan baik.
Oleh sebab itu, saya tadi tidak bicara politik sama sekali dalam arti elektoral. Tidak bagus di panti asuhan bicara politik elektoral. Saya bicara, politik lintas parpol harus sama sikapnya menyantuni anak yatim, ucapnya.
Ia mengaku bersyukur dapat mengunjungi panti asuhan yang dikelola organisasi Islam dari Sumatera Utara, yakni Al Jamiyatul Washliyah.