Jakarta, Gesuri.id - Calon wakil presiden nomor urut 3 Mahfud Md mengatakan bahwa ia bersama calon presiden Ganjar Pranowo akan melakukan tindakan nyata dalam pemberantasan korupsi, yang ia sebut dengan istilah gaspol, apabila memenangi Pemilu Presiden dan Wakil Presiden (Pilpres) 2024.
Gaspol. Gandakan anggaran, anggaran diperbanyak untuk orang-orang kelas menengah ke bawah, sikat korupsi, dan perbaiki birokrasi, kata Mahfud dalam rilis yang diterima di Jakarta, Sabtu (9/12).
Mahfud juga mengatakan bahwa Ganjar-Mahfud akan memperjuangkan penegakkan hukum yang berjalan secara adil bagi semua pihak.
Ganjar-Mahfud hadir untuk memperbaiki itu semua, kata Mahfud di hadapan ribuan relawan dari Laju Indonesia, Sahabat Mahfud Muda, Ikatan Keluarga Madura Jawa Barat, Gerpin, dan sejumlah elemen lainnya di Mustikasari Convention Hall, Bekasi, Jawa Barat, Sabtu.
Di satu sisi, Mahfud menyoroti ketimpangan penegakkan hukum di Indonesia. Menurut Mahfud, kadang kala penegakkan hukum memihak orang yang mempunyai kekuatan.