Sampang, Gesuri.id Calon wakil presiden (cawapres) RI nomor urut 3, Mahfud MD, menyebut saat ini tembakau menjadi permainan tengkulak dan pabrik-pabrik besar.
Pernyataan tersebut disampaikan saat Mahfud berkunjung ke Pondok Pesantren (Ponpes) Nahdlatut Thullab, Sampang, Madura, Jawa Timur, Kamis (11/1/2024).
Menurut Mahfud, dulu tembakau merupakan sumber penghasilan yang besar bagi petani-petani di Madura. Tapi kini menjadi permainan para tengkulak.
Tembakau itu menjadi permainan para tengkulak dan pabrik-pabrik besar. Harganya dipermainkan, bahkan dibuat juga undang-undang bahwa tembakau itu berbahaya, dibuat undang-undangnya dan sebagainya, kata Mahfud, dikutip dari Kompas TV.
Lalu petani tembakau pada kolaps di NTB (Nusa Tenggara Barat), di Madura, di Temanggung.