Maknai Isra Mi'raj, Sari: Mampukah Nyoblos Pakai Hati?

Sari: "Nanti ada amplopnya? Dikasih uang gak? Nek dikek'i amplop ngih nyoblos sampeyan?
Kamis, 04 April 2019 12:23 WIB Jurnalis - Effatha Gloria V.G. Tamburian

Jakarta, Gesuri.id - Adakah pihak yang rela disuap atau menyuap untuk mempertaruhkan nasib masa depan bangsa? Jika ada rasanya dapat dipastikan tidak memiliki hati dan mengkhianati perjuangan para pendiri bangsa ini. Mereka hanya akan menjadi duri dalam daging bagi perjuangan generasi sekarang hingga ke depannya.

Baca:Kolam Susu YokKoeswoyoHanya Untuk Pilih Jokowi

Namun tak dapat dipungkiri, fenomena itu selalu saja ada di tahun-tahun politik bahkan semakin menggila menjelang hari pencoblosan. Mulai dari ketika sebelum masa kampanye bahkan hingga sehari menjelang hari H pencoblosan atau yang biasa disebut serangan fajar, selalu menghantui dan menjadi momok dalam mencapai Pemilu yang sehat dan jujur.

Bagi Caleg DPR RI PDI Perjuangan, dapil Jawa Timur 9 nomor urut 3, Sari Koeswoyo, memaknai Hari Isra Miraj, Rabu (3/4), dengan kembali merenungkan mampukah Bangsa ini hijrah dari paradigma nyoblos pake amplop menuju nyoblos pake hati?

Sedikit renungan memperingati hari Isra Miraj Nabi Muhammad SAW, ungkapnya kepada Gesuri, Rabu pagi.

Baca juga :