Solo, Gesuri.id Dewan Pimpinan Pusat (DPP)Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI)akan menggelar acaraDeklarasi dan Panggung Rakyat Indonesia Ganjar-Mahfuddi Lapangan Prawit, Nusukan, Solo, Selasa (28/11/2023) malam.
Acara tersebut mendapat perhatian jajaranBawaslu Sololantaran berpotensi menjadi kampanye rapat umum. Padahal kampanye rapat umum baru boleh dilakukan pada 21 Januari 2024 hingga 10 Februari 2024. Informasi itu disampaikan Anggota Bawaslu Solo, Poppy Kusuma.
Menurut dia, Surat Imbauan Upaya Pencegahan (Suhim) sudah diberikan kepada panitia Deklarasi dan Panggung Rakyat Indonesia. Suhim sudah diterima panitia. Acara itu berpotensi melakukan metode kampanye rapat umum karena di lapangan, ujar dia.
Poppy mengakui hari ini sudah masuk masa kampanye Pemilu 2024. Namun, peserta Pemilu belum boleh melakukan kampanye dalam bentuk rapat umum dengan mendatangkan massa. Kampanye dalam bentuk rapat umum baru boleh dilakukan mulai 21 Januari 2024.
Poppy mengatakan pihak Panitia Deklarasi dan Panggung Rakyat Indonesia sudah datang ke Kantor Bawaslu Solo pada Senin (27/11/2023).