Madiun, Gesuri.id Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Madiun, Sutardi, terus mengambil peran aktif dalam memperkenalkan Program KTP Satu Kartu Terpadu Indonesia atau KTP Sakti yang diusung pasangan capres-cawapres Ganjar-Mahfud kepada masyarakat.
Dalam setiap pertemuan dengan masyarakat, Sutardi selalu memberikan penjelasan tentang KTP Sakti sebagai bagian dari visi Ganjar-Mahfud untuk Indonesia yang lebih baik.
Sutardi menekankan pentingnya partisipasi dan pemahaman masyarakat dalam mengadopsi program ini. Ia berharap agar Program KTP Sakti dapat menjadi salah satu langkah penting dalam mewujudkan pelayanan publik yang efektif dan berbasis teknologi.
KTP Sakti merupakan sistem digitalisasi bansos. Program itu didesain dalam rangka memudahkan akses masyarakat untuk mendapatkan informasi terkait bansos dan program peningkatan kesejahteraan lainnya.
KTP Sakti akan memusnahkan praktik-praktik pungutan liar (pungli), yang sering terjadi ketika penyaluran bansos dan menghindari duplikasi data masyarakat, yang membutuhkan bantuan terintegrasi satu sistem.