MY Esti Wijayati Nilai Banteng Kabupaten Bantul Sudah Bangun Konsolidasi yang Baik

Terbukti pada pemilu tahun 2024 ini dapat memenangkan pemilu, memenangkan Pileg, suara juga naik dan kursi juga bertambah.
Senin, 05 Agustus 2024 22:46 WIB Jurnalis - Effatha Gloria V.G. Tamburian

Bantul, Gesuri.id - Ketua DPP PDI Perjuangan Bidang Kehutanan dan Lingkungan Hidup yang juga anggota DPR RI, Maria Yohana (MY) Esti Wijayati menilai PDI Perjuangan Kabupaten Bantul sejauh ini sudah membangun konsolidasi dengan baik.

Terbukti pada pemilu tahun 2024 ini dapat memenangkan pemilu, memenangkan Pileg, suara juga naik dan kursi juga bertambah. Oleh karena itu harus tetap diperkuat konsolidasinya dalam rangka untuk untuk pemenangan Pilkada tahun 2024, ujar Esti dalam arahannya saat Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDI Perjuangan Kabupaten Bantul menggelar rapat kerja cabang dalam rangka penguatan struktur, penguatan barisan dalam menyongsong Pilkada 2024 dan Pileg tahun 2029, Minggu (4/8).

Rapat kerja cabang yang mengambil tema Konsolidasi Pemenangan Pilkada tahun 2024 itu diikuti jajaran pengurus DPC PDI Perjuangan, Pengurus Anak Cabang, Pengurus Ranting, sayap partai berjumlah ratusan peserta.

Dalam raker tersebut selain dihadiri MY Esti Wijayati, Sekretaris DPD PDI Perjuangan DIY, GM Totok Hedi Santoso, Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Bantul, Joko Purnomo.

Politisi senior PDI Perjuangan tersebut juga menekankan perlu adanya kegiatan-kegiatan konsolidasi sekaligus sebagai penguatan untuk mewujudkan harapan dan instruksi Ketua Umum PDI Perjuangan. Dengan harapan PDI Perjuangan berada di hati masyarakat.

Baca juga :