PDI Perjuangan Masih Berpeluang Menang di Pilkada Jakarta 2024

Nama-nama dari kader PDI Perjuangan kurang menjual untuk diusung di Jakarta,
Minggu, 16 Juni 2024 23:33 WIB Jurnalis - Effatha Gloria V.G. Tamburian

Jakarta, Gesuri.id - Pengamat politik dari Universitas Nasional, Selamat Ginting, menilai PDI Perjuangan masih mempunyai peluang untuk memenangkan Pilkada Jakarta 2024.

Menurutnya, salah satu cara yang bisa ditempuh ialah menjadi bagian dari kubu yang mengusung Anies Baswedan sebagai calon gubernur (cagub).

Pasalnya, sampai saat ini dirinya melihat nama-nama dari kader PDI Perjuangankurang menjual untuk diusung di Jakarta, termasuk sosok Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok.

Bahkan andai saja kader PDI Perjuangan seperti Risma maju menjadi wakil gubernurnya Anies, kekuatan mereka akan sangat dahsyat dan akan menjadi fenomena arah baru dalam politik Jakarta, dan Indonesia pada umumnya, kata Ginting, Selasa (21/5/2024), dilansir TribunJakarta.com.

Ia berujar, sampai saat ini Anies merupakan tokoh yang elektabilitasnya paling besar di Jakarta.

Baca juga :