PDI Perjuangan NTB Usung Rudy Mbojo Maju di Pilkada Kota Bima 2024

Alhamdulillah setelah melalui diskusi panjang dengan DPC PDI Perjuangan Kota Bima, prosesnya sudah masuk tahap rekomendasi ke DPP partai
Senin, 05 Agustus 2024 05:01 WIB Jurnalis - Haerandi

Jakarta, Gesuri.id - Sekretaris DPD PDI Perjuangan NTB Hakam Ali Niazi, mengatakan bahwa Muhammad Syafrudin atau Rudy Mbojo resmi diusung untuk tampil di Pilkada Kota Bima 2024.

Pengajuan dukungan untuk Rudy Mbojo sebagai bakal calon Wali Kota Bima kini tengah diproses DPD PDI Perjuangan NTB ke DPP. Proses dukungan pada Rudy Mbojo dimulai dengan pemberian surat tugas dari DPP sebagai bakal calon wali kota.

Alhamdulillah setelah melalui diskusi panjang dengan DPC PDI Perjuangan Kota Bima, maka prosesnya sudah masuk tahap rekomendasi ke DPP partai, ujar Hakam, Rabu (31/7).

Ia mengatakan bahwa dukungan partainya pada sosok Rudy Mbojo di Pilkada kali ini, lantaran kiprahnya selama tiga periode sebagai anggota DPR telah mampu menampakkan hasil nyata pada masyarakat di daerah pemilihannya.

Selanjutnya, dari sisi ketokohan dan popularitas, Rudy Mbojo sangat baik trend surveinya bila dibandingkan dua pesaingnya yakni, Mantan Pj Wali Kota Bima H. Muhamad Rum dan H. A. Rahman H. Abidin atau Aji Man.

Baca juga :