PDI Perjuangan Optimis Usung Calon Tunggal di 12 Daerah Pada Pilkada Jateng 2024

12 dalam 35 kabupaten/kota tapi masih terlalu dini untuk bisa menyatakan hari ini bisa berapa. Namun target kita ada 12 kotak kosong
Senin, 15 Juli 2024 09:54 WIB Jurnalis - Haerandi

Semarang, Gesuri.id - Bendahara DPD PDI Perjuangan Agustina Wilujeng Pramestuti, optimistis PDI Perjuangan bisa melawan kotak kosong di Pilkada 2024, namun pihaknya mengaku hal itu masih terlalu dini untuk dibicarakan saat ini. Sebab pergerakan politik saat ini masih cair.

PDI Perjuangan Jawa Tengah menargetkan melawan kotak kosong di 12 kabupaten/kota dalam Pilkada pada November 2024.

Bisa lah 12 dalam 35 kabupaten/kota tapi masih terlalu dini untuk bisa menyatakan hari ini bisa berapa. Namun target kita ada 12 kotak kosong, terangnya.

Beberapa daerah yang diyakini memiliki kans untuk melawan kotak kosong adalah Purbalingga, Grobogan, dan Kota Semarang.

Saat ini suasananya masih terlalu cair untuk kita bicarakan, sambungnya.

Baca juga :