Solo, Gesuri.id - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Solo menerima laporan penerimaan dana sumbangan kampanye (LPSK). Untuk sumbangan paling besar tercatat diterima PDI Perjuangan dengan Rp 1,2 miliar.
Baca:TKN Jokowi-Kiai Maruf Jelaskan SumberDana Kampanye
Sumbangan paling besar yakni PDIP dengan Rp 1,2 miliar. Untuk urutan kedua yakni PKS dengan Rp 348 juta, ucap Ketua KPU Solo Nurul Sutarti di Kantor KPU Solo Kamis (3/1) siang.
Pada urutan ketiga ditempati PAN dengan jumlah sumbangan yang diterima Rp 163 juta. Lalu pada urutan selanjutnya yakni Gerindra dengan Rp 70 juta.
Kemudian PSI mendapat Rp 31 juta, Hanura Rp 16 juta, dan Perindo Rp 14 juta. Sedangkan Demokrat Rp 10 juta, PBB Rp 7 juta, dan terakhir NasDem mendapat sumbangan Rp 5 juta.