PDI Perjuangan Pimpin Perolehan Suara di Penang

Menurut data dari KJRI Penang PDI Perjuangan meraih 35,2 persen diikuti Partai Gerindra 10,2 persen, PKS 9,1 persen.
Senin, 22 April 2019 17:00 WIB Jurnalis - Hiski Darmayana

Penang, Gesuri.id PDI Perjuangan memimpin perolehan suara dalam rekapitulasi perhitungan surat suara Pemilu 2019 yang berlangsung di Penang, Senin (22/4).

Menurut data dari KJRI Penang PDI Perjuangan meraih 35,2 persen diikuti Partai Gerindra 10,2 persen, PKS 9,1 persen, Partai Golkar 9,1 persen dan Partai Demokrat 7,2 persen di urutan ke-lima.

Baca:Suara Masuk 45,24 Persen, Jokowi-Maruf Unggul

Pemilu 2019 di wilayah kerja KJRI Penang telah diselenggarakan sejak 8 April hingga 14 April 2019.

Secara umum pelaksanaan pemilu terselenggara dengan lancar, aman dan tertib.

Baca juga :