PDI Perjuangan Unggul di Dapil II, Sosok Ketua DPRD Kotim Dipastikan Duduk Lagi

“Memang saat ini proses penghitungan masih berjalan, karena Dapil II juga salah satu wilayah terbesar lingkupnya setelah Dapil I.''.
Kamis, 29 Februari 2024 23:59 WIB Jurnalis - Effatha Gloria V.G. Tamburian

Jakarta, Gesuri.id - PDI Perjuangan kembali unggul di daerah pemilihan (Dapil) II Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim), setelah sebelumnya berdasarkan penghitungan cepat juga unggul di Dapil I serta Dapil V.

Dalam pertarungan sengit memperebutkan 8 kursi yang tersedia di dapil II meliputi Kecamatan Seranau dan Baamang ini, nama incumbent Rinie yang sebelumnya sudah menduduki jabatan Ketua DPRD Kotim dipastikan akan duduk kembali di parlemen.

Memang saat ini proses penghitungan masih berjalan, karena Dapil II juga salah satu wilayah terbesar lingkupnya setelah Dapil I. Jadi mungkin cukup lama penghitungannya dibanding dapil lain, kata Ketua KPU Kotim, M Rifqi, Rabu (28/2/2024).

Dari rekapitulasi di tingkat Kecamatan, posisi pertama ada PDI Perjuangan yang meraih total 7.532 suara atau dengan kata lain berhasil mengamankan dua kursi.

Posisi itu diisi oleh mantan Lurah Baamang Barat, Paliansyah, dengan perolehan 1.931 suara dan disusul oleh incumbent, Rinie Anderson, yang sebelumnya menduduki jabatan Ketua DPRD Kotim dengan 1.133 suara, di bawahnya dengan perbedaan tipis ada nama Sugito dengan 1.127 suara.

Baca juga :