Tenggarong, Gesuri.id - DPC PDI Perjuangan Kutai Kartanegara (Kukar) yakin Bupati Edi Damansyah masih bisa mencalonkan diri pada Pilkada Serentak nanti. Edi bahkan telah mendapat penugasan dari DPP PDI Perjuangan untuk melanjutkan kepemimpinannya.
Pernyataan itu sebagai respons atas isu yang menyebutkan bahwa peluang Edi untuk mencalonkan diri sudah tertutup menyusul asumsi jika dia telah menjabat dua periode.
Ada masyarakat dan juga media yang mempersepsikan seperti itu, seolah-olah Edi Damansyah tidak bisa maju, kata Ketua Badan Pemenangan Pemilu (Bapilu) DPC PDI Perjuangan Kukar, Junaidi, Sabtu (18/5/2024).
Junaidi bilang, draft Peraturan Komisi Pemilihan Umum (PKPU) terkait pilkada masih belum final dan masih dikonsultasikan ke Komisi II DPR RI. Karena belum diundangkan, maka Edi tak bisa divonis tidak bisa mancalonkan diri kembali.
Suka tidak suka, Pak Edi Damansyah adalah salah satu kontestan inkumben yang akan maju dalam Pilkada tahun 2024 di Kukar. Saya yakin beliau tetap maju karena mendapat dukungan dari DPP, jelasnya.