Jakarta, Gesuri.id - PDI Perjuangan menegaskan kepemimpinan bangsa yang baik itu tidaklah dipengauhi oleh badan yang six pack atau pemakaian jas.
Bagi PDI Perjuangan, pemimpin bangsa dan negara itu harus memiliki watak dan karakter yang bersumber dari kebaikan dan kebersihan jiwa-raga.
Baca:Kiai Maruf Jelaskan Dana Abadi Riset dan Kebudayaan
Hal itu ditegaskan PDI Perjuangan menanggapi pandangan yang muncul belakangan ini, bahwa kriteria yang penting bagi pemimpin hanya pada keterampilan bicara. Bahkan beberapa hari lalu ada juga yang mengangkat persoalan kepemimpinan hanya dengan berbasiskan tampilan tubuh six pack, fisik yang tampan, atau pemakaian jas necis.
Karakter yang baik dari pemimpin, adalah yang dijiwai oleh jiwa-rohani yang sehat, sehingga akan melahirkan pikiran dan keputusan politik yang jernih untuk rakyat, bangsa dan negara. Kita mengenal kata-kata bijak Mens Sana In Corpore Sano, dimana antara tubuh dan jiwa merupakan satu kesatuan. Jiwa yang tidak sehat, ciptakan kata-kata dan perilaku yang tidak sehat, tegas Sekjen PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto dalam keterangan tertulis yang diterima Gesuri.id di Jakarta, Selasa (19/3).