Pilkada Subang 2024, PDI Perjuangan Belum Juga Tentukan Sosok yang Diusung

Rekomendasi dari DPP PDI Perjuangan masih belum turun menegnai siapa sosok yang akan dipilih untuk maju di pesta demokrasi Kabupaten Subang.
Rabu, 07 Agustus 2024 22:10 WIB Jurnalis - Effatha Gloria V.G. Tamburian

Jakarta, Gesuri.id - Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDI Perjuangan Subang belum memunculkan nama yang akan diusung di Pilkada 2024 yang akan berlangsung 27 November.

Rekomendasi dari DPP PDI Perjuangan masih belum turun menegnai siapa sosok yang akan dipilih untuk maju di pesta demokrasi Kabupaten Subang tersebut.

Berdasarkan keterangan satu di antara calon yang diajukan DPC ke DPP, Adik FX Solihin, DPP PDI Perjuangan masih menggodok siapa bakal calon yang akan diusung untuk Pilkada Subang.

Sejauh ini ada 3 nama yang sudah DPC ajukan ke DPP, yakni saya sendiri Haji Adik, Narca Sukanda (Ketua DPRD Subang), dan Ating Rusnatim (mantan Plh Bupati Subang). Ketiga nama tersebut masih digodok oleh DPP, ucap Adik, Rabu (7/8/2024).

Terkait koalisi juga belum bisa ditentukan. Namun yang jelas, menurutnya, koalisi itu pasti akan dilakukan mengingat PDI Perjuangan Subang masih kurang satu kursi untuk mengusung calon.

Baca juga :