Rano Karno Janji Jika Menang Satu Putaran, Segera Atasi Banjir Rob Muara Angke

"Kita menghadapi climate change yang ekstrem, wilayah Muara Angke sudah terjadi banjir rob yang luar biasa," ujar Rano.
Minggu, 01 Desember 2024 07:00 WIB Jurnalis - Effatha Gloria V.G. Tamburian

Jakarta, Gesuri.id - Calon wakil gubernur (cawagub) Jakarta nomor urut 3 Rano Karno berjanji segera mencari solusi banjir rob yang berulang kali terjadi di Muara Angke, Jakarta Utara, jika dirinya menang Pilkada Jakarta 2024 dalam satu putaran.

Kita menghadapi climate change yang ekstrem, wilayah Muara Angke sudah terjadi banjir rob yang luar biasa, ujar Rano saat diwawancarai awak media di Cipete Selatan, Jakarta Selatan, Kamis (28/11/2024).

Rano menilai, banjir rob yang berulang kali terjadi di Muara Angke harus ditangani secara serius. Meski begitu, ia menyadari, menyelesaikan persoalan tersebut tak semudah yang dibayangkan. Itu bukan pekerjaan mudah, sekali lagi saya sampaikan, ungkap Rano.

Kemudian juga kita menyelesaikan, mempersiapkan, seluruh kebutuhan pokok menghadapi Ramadhan dan Lebaran, ungkap Rano. Pria yang akrab disapa Doel itu mengklaim kemenangannya dan calon gubernur pasangannya, Pramono Anung, pada Pilkada Jakarta 2024. Hal ini, kata dia, merupakan kemenangan warga Jakarta.

Kalaupun memang dinyatakan satu putaran ini adalah kemenangan Jakarta itu sendiri, ungkap Rano. Artinya, Jakarta akan mempunyai gubernur dan wakil gubernur definitif dan harus segera menyelesaikan semua permasalahan yang memang kita hadapi bersama, tegas Rano.

Baca juga :