Surabaya, Gesuri.id - Beragam dukungan dari simpatisan dan relawan Capres Ganjar Pranowo (GP) terus bermunculan. Salah satunya dari organisasi sayap PDI Perjuangan, Relawan Perjuangan Demokrasi (REPDEM), yang terus bergerak intensif memenangkan Ganjar Pranowo.
REPDEM meresmikan Posko Ganjar Presiden di Jalan Dukuh Kupang Timur, Kelurahan Pakis, Kecamatan Sawahan.
Baca:Megawati Minta Riset Budaya Lokal Yang Hampir Punah
Posko ini juga menjadi ruang pemberdayaan warga masyarakat, selain untuk konsolidasi dan pemenangan Mas Ganjar dan PDI Perjuangan. Bukan hanya simpatisan atau kader banteng yang datang kemari, tetapi masyarakat umum pun tidak ketinggalan, ungkap Ketua DPC REPDEM Kota Surabaya Garry Prakoso kepada Gesuri.id.