Jakarta, Gesuri.id - Tri Rismaharini calon gubernur (Cagub) Jawa Timur nomor urut 3 menegaskan, jika terpilih menjadi gubernur dalam Pilkada Jatim 2024, ia tidak akan membedakan antara SMA/SMK negeri, swasta, maupun sekolah di pondok pesantren (Ponpes).
Menurutnya, baik sekolah negeri maupun swasta harus mendapatkan perhatian yang sama. Dengan demikian, pendidikan di Jatim bisa semakin baik.
Jika dipercaya, saya tidak akan pernah membedakan SMA/SMK swasta, negeri, maupun pesantren, kata Risma dalam debat kedua Pilkada Jatim 2024 di Surabaya, pada Minggu (3/11/2024).
Risma mengajak masyarakat untuk melihat kondisi di lapangan, di mana masih banyak lulusan SMK swasta yang menganggur.
Pernahkah kita melihat data bahwa ada SMK swasta yang tidak memiliki fasilitas uji lab dan lainnya? ungkapnya dalam waktu singkat saat debat.