Surabaya, Gesuri.id - Tim kampanye nasional (TKN) Joko Widodo-Kiai Maruf Amin memperkenalkan materi kampanye terbaru saat penutupan Rapat Kerja Nasional (Rakernas) di Hotel Empire Palace, Surabaya, Jawa Timur, Minggu (28/10).
Materi kampanye terbaru tersebut adalah salam jempol, dengan menggunakan dua kepalan tangan dan jempol.
Baca:Erick Ingatkan Tim Pemenangan Jangan Jemawa
Hari ini dalam Rakernas Pak Jokowi sengaja pakai baju cokelat. Cokelat itu cocok dan melekat. Salamnya yg diperkenalkan adalah salam jempol, ujar Sekretaris TKN Jokowi-Kiai Maruf Amin, Hasto Kristiyanto di Surabaya, Jawa Timur, Minggu (28/10).
Hasto menjelaskan salam jempol memiliki makna baik dan bersifat sangat cepat dalam mengambil keputusan. Sekaligus bermakna satu untuk Indonesia maju.