Sigit K Yunianto Tekankan Pentingnya Gotong Royong di Rakercabsus PDI Perjuangan Palangka Raya

Sigit menekankan pentingnya ‘Gotong Royong’ sebagai kunci kesuksesan menghadapi tantangan politik ke depan, terutama Pilkada 2024.
Minggu, 27 Oktober 2024 02:35 WIB Jurnalis - Effatha Gloria V.G. Tamburian

Jakarta, Gesuri.id - Sekretaris DPD PDI Perjuangan, Sigit Karyawan Yunianto mengatakan bisa mencapai hasil yang baik, seperti yang kita harapkan pada Pilkada 2024, tidak ada kata lain selain seluruh kader maupun pengurus melakukan Gotong Royong.

Demikian Ia menegaskan saat membuka Rapat Kerja Cabang Khusus (Rakercabsus) DPC PDI Perjuangan Palangka Raya yang digelar di Hotel Aurila, belum lama ini.

Sigit menekankan pentingnya Gotong Royong sebagai kunci kesuksesan menghadapi tantangan politik ke depan, terutama Pilkada 2024. Menurutnya, kebersamaan dan kerja kolektif dari seluruh kader serta pengurus merupakan fondasi utama untuk mencapai kemenangan yang diharapkan.

Gotong royong ini bukan sekadar slogan, melainkan sebuah spirit yang harus kita jaga dan wujudkan dalam setiap langkah perjuangan kita, ujarnya dengan penuh semangat di hadapan para peserta Rakercabsus, dikutipkalteng.co.

Lebih lanjut, Sigit menyadari bahwa situasi politik saat ini cukup menantang, terutama setelah partai menghadapi serangkaian pemilu, baik Pilpres maupun Pileg beberapa waktu lalu.

Baca juga :