Soal Pembubaran Diskusi Kebangsaan di Kemang, Ferdinand: Tau dari Mana Mereka Tak Berizin?

Ia mempertanyakan kewenangan pihak yang membubarkan acara tersebut, yang disebut tidak mengantongi izin.
Selasa, 01 Oktober 2024 04:55 WIB Jurnalis - Effatha Gloria V.G. Tamburian

Jakarta, Gesuri.id - Politisi PDI Perjuangan Ferdinand Hutahaean memberikan tanggapan terkait pembubaran diskusi kebangsaan yang berlangsung di Hotel Grand Kemang, Jakarta, pada Sabtu (28/9/2024).

Ia mempertanyakan kewenangan pihak yang membubarkan acara tersebut, yang disebut tidak mengantongi izin.

Tau darimana mereka itu tak berijin?, ujar Ferdinand dalam keterangannya di aplikasi X @ferdinand_mpu, Minggu (29/9/2024).

Ferdinand mengkritik tindakan pembubaran diskusi kebangsaan yang dilakukan oleh pihak yang tidak jelas otoritasnya, dan menilai bahwa jika memang acara tersebut tidak memiliki izin, harus ada dasar hukum yang jelas untuk tindakan penindakan.

Ia juga mempertanyakan siapa yang memiliki hak untuk membubarkan acara tanpa proses yang sesuai dengan peraturan yang berlaku.

Baca juga :