TKN Jokowi-Kiai Ma’ruf Hargai Kritikan Oposisi

Sudah menjadi tugas oposisi untuk mengkritik, dan justru terasa aneh jika mereka tidak mengkritik kerja pemerintah.
Selasa, 18 Desember 2018 11:30 WIB Jurnalis - Gabriella Thesa Widiari

Jakarta, Gesuri.id - Ketua Dewan Pengarah tim kampanye nasional (TKN) Joko Widodo-Maruf Amin, Jusuf Kalla menyebutkan kritikan dari pihak oposisi sangat wajar terjadi pada suatu pemerintahan.

Ya namanya politik, oposisi selalu begitu, jadi di mana pun selalu begitu. Namun demikian yang memilih kan rakyat keseluruhan, yang akan melihat itu, bahwa apa yang telah dicapai akan dilanjutkan pencapaiannya secara lebih baik lagi. Tapi tentu ada koreksi, ujar JK usai menggelar rapat bersama TKN di kediamannya, Jalan Brawijaya no.6, Jakarta Selatan, Senin (17/12).

Baca:Kader Banteng Punya Mitra Tanding Saat Kubu PS ke Jateng

Hal senada juga disampaikan oleh Dewan pengarah TKN Jokowi-Maruf Amin, Pramono Anung. Menurutnya, sudah menjadi tugas oposisi untuk mengkritik, dan justru terasa aneh jika mereka tidak mengkritik kerja pemerintah.

Memangkan sebagai oposisi, saya kebetulan berpengalaman 10 tahun di luar pemerintah, ya harus mengkritisi. Kalau sebagai oposisi tidak mengkritisi malah aneh, kita kangen dikritisi, ujar Pramono.

Baca juga :