Metro, Gesuri.id - Guna memastikan bersih dari zat narkotika, urine pasangan bakal calon wali kota dan Wakil Wali Kota Metro Anna Morinda dan Fritz Akhmad Nuzir diperiksa Badan Narkotika Nasional (BNN) Kota setempat, Rabu (19/8).
Kepala BNN Kota Metro Saut Siahaan mengungkapkan, pemeriksaan urine calon kepala daerah tersebut dilakukan atas dasar kemauan sendiri.
Baca:MajuPilkadaToba, Jojor Tambunan Siap Hibahkan Tanah Ruko
Ini inisiatif dari kandidat. Sebenarnya hari Jumat nanti kami baru akan rapat dengan KPU terkait tes urine ini. Jadi kami berbangga dan sangat mengapresiasi kedatangan calon wali kota dan wakil wali kota Anna-Fritz untuk melakukan tes urine. Ini merupakan salah satu contoh bagi kandidat calon kepala daerah yang lain agar sebelum penyerahan berkas untuk datang ke BNN kota Metro melakukan tes urine, dan apa yang dilakukan Anna-Fritz ini patut dicontoh oleh kandidat lainnya, ujarnya kepada media.