Jakarta, Gesuri.id - Video menggambarkan adanya surat suara Pemilu 2024 berada di Taipei jadi viral di media sosial (Medsos).
Video surat suara Pemilu 2024 di Taipei yang beredar tersebut direspon langsung Menteri Koordinator Politik, Hukum, dan Keamanan (Menko Polhukam) RI, Mahfud MD.
Wajah terkejut Mahfud MD tak bisa disembunyikan, kala pria berpasangan dengan Ganjar Pranowo di Pilpres 2024 tersebut ditanya wartawan soal surat suara Pemilu 2024 di Taipei.
Kembali, Mahfud MD kebingungan, terkait surat suara Pemilu 2024 yang jumlahnya puluhan ribu tersebut tiba lebih dulu di Taipei dari jawdal ditentukan.
Mahfud MD pun penasaran yang berujung bertanya kepada wartawan mengenai video viral itu.