Mataram, Gesuri.id Ada 1000 pondok pesantresn (Ponpes) digital yang akan dibuatpasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur NTB, TGH Ahyar Abduh dan H Mori Hanafi (Ahyar-Mori). Di mana, program ini termasuk darisembilan janji kerja unggulan bidang keagamaan untuk masyarakat NTB
Hal tersebut diungkapkan Mutiah Murni selaku Juru Bicara Mori Hanafi. Menurutnya, pasangan nomor urut 2 dalam Pilgub NTB ini akan terus mengkumandangkan rangkaian janji kerja saat berkampanye.
Muti menunjuk soal janji kerja Ahyar-Mori di bidang keagamaan yang ditujukan untuk membangun masyarakat NTB yang beriman, berbudaya, dan sejahtera yang dikemas dalam sembilan janji kerja.
Baca:Strategi Ahyar-Mori Majukan Petani Jagung Dompu
Janji kerja pertama yaitu memberikan beasiswa emas untuk tingkat SD/MI sampai tingkat SMA atau sederajat. Ini diberikan kepada warga yang kurang mampu yang diharapkan bisa tetap mengakses jenjang pendidikan, ujarnya, Senin (23/4).