Ternate, Gesuri.id Pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Maluku Utara (Malut) nomor 3, Abdul Ghani Kasuba-Al Yasin Ali (AGK-YA) punya konsep pembangunan dengan menekankan pemertaan dan konektivitas antar pulau.
Sebagai calon petahana, AGK tentu punya konsep pembangunan yang lebih matang dan berkelanjutan. Karenanya dia mengajak masyarakat menentukan pilihan berdasarkan bukti, bukan janji semata. Karena itu, dirinya berharap bisa menuntaskan pembangunan yang sudah diterapkan sebelumnya.
Baca:Didukung Tiga Kepala Daerah, AGK-YA Optimis Menang
Menurut AGK, sebagian besar pembangunan sudah terealisasi, sehingga masyarakat dapat merasakan langsung dampaknya. Lalu, bagaimana konsep pembangunan yang ingin ia lanjutkan.
Yang sudah berjalan itu program pembangunan jalan, pembangunan bandara, pembangunan Pelabuhan dan infrastruktur lainnya selama saya menjadi Gubernur Malut, imbuhnya beberapa waktu lalu.