Jakarta, Gesuri.id - Pasangan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Tengah (Jateng) Ganjar Pranowo dan Taj Yasin Maimoen unggul terhadap unggul terhadap pasangan Sudirman Said-Ida Fauziyah.
Hal itu berdasarkan hasil sementara hitung cepat atau quick count oleh Saiful Mujani Research and Consulting (SMRC) pada pilkada serentak di Jateng pukul 15.00 WIB, Rabu (27/6).
Baca:MeskiUnggulJauh,Ganjar-Yasintetap Lakukan Survei Harian
Pasangan Ganjar-Taj Yasin mendapatkan perolehan suara 59,36 persen, sedangkan pasangan Sudirman-Ida memperoleh 40,64 persen suara dari data yang sudah ada sebanyak 89 persen data yang masuk.
Populasi dalam quick count ini adalah seluruh pemilih sah yang datang ke 300 tempat pemungutan suara (TPS) di Jawa Tengah.