Agustina Wilujeng Mengaku Miliki Cara Mujarab Agar Tidak Stres

"Saya punya magic style untuk mengatasi berbagai masalah dan tantangan yang saya hadapi."
Jum'at, 18 Oktober 2024 05:30 WIB Jurnalis - Effatha Gloria V.G. Tamburian

Jakarta, Gesuri.id - Politisi PDI Perjuangan, Agustina Wilujeng Pramestutiatau akrab disapaMbak Agustinmengaku memiliki cara mujarab agar tidak stres, hal itu disampaikannya saat menjadi narasumber di acara Perempuan Mendengar yang diadakan di Parjo Mulawarman, Tembalang, Kota Semarang, baru-baru ini.

Saya punya magic style untuk mengatasi berbagai masalah dan tantangan yang saya hadapi, yakni setiap bangun tidur dan sebelum tidur saya selalu mengatakan bahwa Im happy dan dunia ini sangat indah, tandasnya.

Hal itu yang rutin dilakukanMbak Agustin, sehingga membuat dirinya tidak mudah stres. Selain itu, ia juga menyarankan para perempuan untuk memiliki skala prioritas sehingga memudahkan mana yang harus didahulukan.

Kalau menghindari stres itu kita ngga bisa karena kita kan nature nya stres, kalau ngga stres ngga normal. Kalau stres ya diolah, yang penting itu dicari penyebab stresnya karena apa. Kemudian kita harus memiliki skala prioritas dan harus konsisten untuk menjalankannya. Stres perempuan itu sangat tinggi, sehingga perlu dikelola dengan baik, ungkapnya.

Ia juga mengingatkan perempuan harus pandai bernegosiasi, itu juga salah satu cara ampuh agar menghindari stres.

Baca juga :