Semarang, Gesuri.id - Capres Ganjar Pranowo dikenal penggowes sejak lama bahkan sebelum ramai pandemi Covid-19 dan booming bersepeda, ia telah terbiasa mengayuh sepeda saat ke lokasi kunjungan di lapangan.
BacaGanjar Pranowo Bukanlah Pemimpin Retorika
Tercatat pria periode kedua memimpin Jateng itu mengoleksi sembilan unit sepeda mulai klasik hingga balap, satu di antaranya disumbangkan untuk konser amal.
Saya kena virus sepeda itu awalnya tak sengaja. Saya beli pertama dulu Rp6 juta menurut saat itu mahal banget tahun 2014. Sebelumnya di Jakarta saya juga punya sepeda lipat, waktu itu menurut saya juga mahal harganya Rp2.6 juta, kata Ganjar Pranowo saat ditemui seratid, belum lama ini.
Tercatat sepeda jenis Hybrid yang sudah didonasikan ke konser amal musisi Arman Maulana untuk penangulangan Covid-19. Sedangkan dua sepeda tua milik Ganjar merek IKPN Deluxe Turangga dan jenis Penny Farthing menjadi penghias di salah satu sudut ruangan belakang di rumah dinas Puri Gedeh