Ganjar Pernah Berdiri Depan Kelas, Tak Bisa Jawab Pertanyaan Guru PMP

Bu Rustri, guru Pendidikan Moral Pancasila (PMP) dikenal galak saat mengajar.
Kamis, 21 September 2023 13:49 WIB Jurnalis - Effatha Gloria V.G. Tamburian

Jakarta, Gesuri.id - Calon presiden Ganjar Pranowo tertawa lepas ketika berkumpul bersama teman-temannya dan membicarakan kenangan saat bersama di bangku SMA.

Apalagi saat Ganjar Pranowo bertemu Rustri, guru Pendidikan Moral Pancasila (PMP) yang dikenal galak saat mengajar.

Dulu saya di kelas 1 J dan tadi saat saya masuk, saya langsung ketemu Bu Rustri. Saya ingat betul, kalau pelajaran Bu Rustri kita stres, ungkap Ganjar saat menghadiri reuni ke-77 SMA Bopkri 1 Yogyakarta, Agustus lalu.

Acara tersebut menjadi momen Ganjar bertemu rekan-rekan dan para guru yang mengajarnya semasa SMA.

Ganjar juga mengenang sudut-sudut sekolah sebelum dia kuliah di Universitas Gajah Mada (UGM) Yogyakarta.

Baca juga :