Markus Waran Minta Maxsi Ahoren Jelaskan Majunya ke MRP Papua Barat

Markus: Maxsi Nelson Ahoren harus jelaskan awalnya dia terpilih sebagai perwakilan adat dari Mansel, dan kini maju dari rumpun agama.
Jum'at, 07 Juli 2023 13:45 WIB Jurnalis - Haerandi

Manokwari Selatan, Gesuri.id - Ketua Dewan Adat Daerah (DAD) Manokwari Selatan (Mansel), Markus Waran ST MSi mengimbau personil Majelis Rakyat Papua (MRP) Papua Barat, Maxsi Nelson Ahoren, memberi penjelasan pada masyarakat adat Mansel terkait majunya yang bersangkutan ke MRP Papua Barat periode selanjutnya melalui rumpun agama.

Baca:Seminggu Pasca Pelepasan Segel, GKI Palsigunung Bajem Ciracas Masih Belum Dapat Izin Ibadah

Saudara Maxsi Nelson Ahoren harus jelaskan bahwa awalnya dia terpilih sebagai perwakilan adat dari Mansel, dan kini maju dari rumpun agama, ujar Markus Waran yang juga Kepala Suku Besar Hatam Daerah Adat Manokwari Selatan, Kamis (6/7) malam.

Markus Waran menilai hal ini penting untuk mencegah berkembangnya desas-desus di masyarakat yang dapat menimbulkan benturan-benturan yang sama-sama tak diinginkan mengingat Maxsi Nelson Ahoren pernah jadi penatua dan syamas di jemaat GKI Solafide.

Baca juga :