Relawan GAMA Apresiasi Penganugerahan Kerajaan Spanyol kepada Ananda Sukarlan

Diketahui, Orden de Isabel la Católica dicanangkan tahun 1815 oleh Raja Ferdinand VII untuk menghormati Ratu Isabella I.
Minggu, 19 November 2023 22:10 WIB Jurnalis - Effatha Gloria V.G. Tamburian

Jakarta, Gesuri.id - Komponis dan pianis IndonesiaAnanda Sukarlanmenerima penghargaan kesatriaan Royal Order of Isabella the Catholic (Real Orden de Isabel la Catlica), yang diberikan kepada individu sipil atau lembaga sebagai pengakuan atas jasa luar biasa terhadap negara atau hubungan internasional / kerjasama dengan negara lain.

Penganugerahan medali ini diberikan oleh Duta Besar Spanyol untuk Indonesia, Francisco Aguilera Aranda di Hotel Gran Melia Jakarta, Jumat (17/11/2023).

Diketahui, Orden de Isabel la Catlica dicanangkan tahun 1815 oleh Raja Ferdinand VII untuk menghormati Ratu Isabella I. Dalam bidang pengabdian kepada Tanah Air, Orden de Isabel la Catlica merupakan penghargaan sipil tertinggi yang secara de facto diberikan oleh Kerajaan Spanyol.Sukarlanmerupakan warga negara Indonesia pertama yang dianugerahi medali ini.

Saya seorang seniman, sebetulnya saya hanya menjalankan tugas untuk mengkomunikasikan keindahan dan kedamaian melalui musik. Indonesia adalah negara kelahiran saya, Spanyol telah membesarkan saya sejak saya lulus dari Belanda, jadi wajar jika saya berhutang banyak kepada tiga negara ini, ujar Ananda Sukarlan dalam pidato penerimaannya di hadapan 150 tamu-tamu penting termasuk para diplomat negara asing.

Terima kasih kepada negara-negara tersebut. Kalau saya mendapat pengakuan yang begitu besar, itu bonus saja yang sangat saya hormati. Bonus yang sangat lumayan, ujarnya.

Baca juga :