Bekasi, Gesuri.id - DPC PDI Perjuangan Kota Bekasi gelar gladi bersih persiapan keberangakatan acara puncak Bulan Bung Karno yang akan dilaksanakan Sabtu (24/6/2003).
Baca: Ratusan Kader PDI Perjungan Kota Prabumulih Hadiri Konsolidasi Akbar Bulan Bung Karno
Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Bekasi, Tri Adhianto menjelaskan, akan memberangkatkan 1.000 kader dengan 17 bus untuk merayakan Hari Bung Karno yang diselenggarakan di Stadion Gelora Bung Karno.
“Untuk titik kumpul sudah kita sepakati di Islamic Center Kota Bekasi. Untuk jumlah kader yang berangkat disesuaikan dengan jumlah Ranting atau Kelurahan yang ada, karena kita mempunyai protap tanggung jawab di DPC PDI Perjuangan termasuk juga Caleg kita bisa ikut hadir, dan akan memberangkatkan 17 bus kalau rata-rata 60 orang jumlahnya kurang lebih seribu kader,” ungkap Tri, Jumat (23/6).
Lebih lanjut pria yang akrab disapa Mas Tri itupun menjelaskan, selain merayakan Bulan Bung Karno, alasan kedatangan DPC PDI Perjuangan ke Stadion Gelora Bung Karno sesuai intruksi Ketua Umum PDI Perjuangan.
“Ya jadi hari ini kan sesuai dengan perintah Ketua Umum PDI Perjuangan untuk melaksanakan gladi resik, dan kita ingin memastikan bahwa apa yang ditargetkan dari Kota Bekasi sebanyak 1.000 peserta yang akan melaksanakan aksi massa dalam rangka rangkaian Hari Bung Karno, sehingga bisa berjalan dengam baik, tertib dan sesuai harapan,” ungkapnya.
Ia pun menyebutkan, rombongan yang mengatasnamakan DPC PDI Perjuangan Kota Bekasi akan menggunakan ikat kepala sebagai ciri khas Kota Bekasi dan identitas.
“Sebagai simbol khas dari DPC PDI Perjuangan, kita akan menggunakan ikat kepala,” tutupnya.
Baca: 3 Ribu Wanita Siap Meriahkan Acara Puncak Peringatan Bulan Bung Karno dengan Tarian Kecak
Ahmad Faisyal Sekretaris DPC menambahkan, “Saya dan kawan-kawan ingin segera bertemu para kader lainnya dari seluruh Indonesia, dan tentu saja kami sangat antusias nanti menyimak pidato Ibu Megawati Soekarnoputri, Presiden Jokowi, dan Capres Ganjar Pranowo; tiga tokoh pemimpin rakyat yang selama ini sangat konsisten di jalur politik kerakyatan,”
“Selain untuk meresapi dan mengambil api semangat ajaran Bung Karno dengan kebersamaan berkumpul di Stadion GBK, para kader akan mendengarkan arahan langsung dari Ketua Umum PDI Perjuangan, Ibu Hj Megawati Soekarnoputri,” tutup Faisyal.