Sidoarjo, Gesuri.id - Pengurus Anak Cabang (PAC) PDI Perjuangan Kecamatan Tanggulangin bersama Yayasan Yayuk Edi Peduli menggelar kegiatan ziarah ke makam Soekarno Presiden pertama Indonesia, di Kelurahan Bendogerit, Kecamatan Sananwetan, Kota Blitar, Jawa Timur. Minggu (12/2).
Politisi PDI Perjuangan Sidoarjo Achmad Hadi Yanto mengatakan semangat untuk para kader di Kecamatan Tanggulangin ini untuk lebih fokus lagi agar bisa memenangkan Pemilu 2024.
Baca: Bung Karno dan Tahun Vivere Pericoloso
“Semoga dengan adanya kegiatan seperti ini kita semuanya bisa kompak dan bisa solid untuk menang di tahun 2024,” ucap Hadi yang juga menjabat sebagai Bendahara DPC Badan Pendidikan dan Pelatihan (Badiklat) PDI Perjuangan Sidoarjo
Selain itu, ia berharap kepada kader Kecamatan Tanggulangin, agar bisa mempelajari perjuangan sang proklamator.
“Perjuangannya yang ingin kita tiru. Semangat perjuangannya, keberaniannya, ide pikirannya nasionalisnya sampai memahami pancasila,” imbuhnya.
Sementara itu, Wakil Sekretaris DPC PDI Perjuangan Kabupaten Sidoarjo, Kasipah mengatakan ziarah ini adalah sebuah tradisi untuk partai PDI Perjuangan setiap 1 tahun sekali setelah konsolidasi partai.
Baca: Eva Sundari: Kader Banteng Wajib Berpikir Cara Bung Karno
"Ini bertujuan untuk membangun semangat juang para kader dan memahami nilai-nilai Pancasila yang mana Pancasila itu digali oleh Bung Karno" Ungkap Kasipah yang merupakan Anggota Komisi D Anggota DPRD Sidoarjo .
Ia berharap kader PDI Perjuangan PAC Tanggulangin tetap solid dan semangat untuk memenangkan Pemilu 2024 mendatang.
“Tetap semangat, jaga kekompakan semua kita tahu Pemilu 2024 ini adalah pertaruhan besar bagi PDI Perjuangan, Kita tidak harus menang akan tetapi harus bisa menang spektakuler,” Imbuhnya.