Jakarta, Gesuri.id - Fraksi Partai Demokrasi Indonesia (PDI) Perjuangan mendukung langkah Komisi Pemberantasa Korupsi (KPK) dalam melakukan operasi tangkap tangan (OTT) yang kerap digelar oleh lembag antirasuah ini.
Hal ini dikatakan oleh anggota Komisi III DPR RI, Junimart Girsang saat menghadiri Rapat Dengar Pendapat (RDP) dengan KPK di Gedung Parlemen, Senayan, Jakarta, Senin (23/7).
Baca: Junimart: Jokowi Ajak KPK Cek Integritas Cawapresnya
"Kami dari Fraksi PDI Perjuangan mendukung OTT siapa pun itu termasuk Lapas Sukamiskin, silahkan bapak ibu ini dikembangkan, supaya ini bisa terungkap secata terang benderang," ucap Junimart.
Lebih lanjut politisi dari partai berlambang banteng ini juga mengapresiasi KPK dalam melaksanakan pengamanan OTT serta mendukung KPK untuk mengoptimalkan fungsi pencegahan tindakan korupsi.
"Kita mendukung KPK untuk mengoptimalkan fungsi pencegahan dan melanjutkan langkah trobosan yang kreatif dan inovatif. Ini perlu kami sampaikan, mengingat selama ini KPK itu ahli OTT," lanjutnya.
Meskipun banyak suara miring tentang kinerja KPK terlebih dalam langkahnya menggelar sejumlah OTT kepala daerah, Junimart menilai ini adalah tantangan untuk lembaga antirasuah ini dalam membuktikan kinerjanya.
Terlebih lagi masih adanya beberapa kasus tindak pidana korupsi yang masih belum tersentuh maupun terselesaikan.
Baca: Arteria Pertanyakan OTT KPK yang Resisten terhadap Keamanan
"Ini bukti kalau KPK harus lenih giat bekerja walaupun ada suara-suara miring," tuturnya.
"Tentu kita berharap KPK terus konsiten di dalam peningkatan kinerja di bidang pencegahan dan pembertasan korupsi dalam rangka memenuhi target output dan program strategis kedepan," tandasnya.