Pacitan, Gesuri.id - Kantor DPC PDI Perjuangan dibangun dengan spirit gotong royong, menambah semangat baru kader dan seluruh simpatisan. Sejarah mencatat Tahun 1999 PDI Perjuangan menang di Pacitan dengan perspektif historis tersebut para kader dan kepala daerah PDI Perjuangan di sejumlah daerah bergotong royong membangun kantor Partai DPC PDI Perjuangan Pacitan sebagai lecutan perjuangan meraih kemenangan total pemilu 2024 nanti.
Baca; Komunitas Relawan Ganjar Prancis Terbentuk, Langsung Disapa Ganjar Pranowo dari Indonesia
“Kantor partai ini akan menjadi aset partai, harta abadi partai, bulan milik orang per orang,” ujar Novita Hardini menyampaikan pesan dari Sekjen PDI Perjuangan, Hasto Kristiyanto.
Dalam peletakan pertama pembangungan kantor DPC PDI Perjuangan Pacitan, bendahara TMP Jawa Timur Novita Hardini hadir bersama sejumlah kepala daerah diantaranya Bupati Trenggalek, Bupati Ngawi, Bupati Ponorogo, Bupati Kediri dan Bupati Wonogiri.
Pesona tokoh penggerak perempuan jawa timur tersebut seolah menjadi magnet bagi seluruh kader PDI Perjuangan yang hadir dimana diantaranya terdapat perwakilan kader perempuan PDI Perjuangan Kabupaten Pacitan yang sontak terinspirasi spirit juangnya.
Pembangunan kantor DPC Kabupaten Pacitan tersebut di estimasikan akan selesai pada akhir tahun ini, gedung yang direncanakan 3 lantai itu bernama GEDUNG PANCASILA.
Selain ruang-ruang rapat dan ruang pengurus, gedung megah berlogo banteng moncong putih ini pun didesain ada tempat bersantai yang dapat dinikmati dan dimanfaatkan oleh masyarakat umum sebagai tempat pendidikan dan pelatihan keterampilan.
Kantor DPC PDI Perjuangan ini nantinya akan difungsikan sebagai rumah rakyat, rumah budaya dan pusat penggemblengan para calon pemimpin yang tidak hanya menjadi “museum orang per orang”, namun merupakan pusat penggodokan seluruh kebijakan Partai untuk rakyat.
“Di kantor Partai ini nantinya akan dilakukan pelatihan untuk koperasi-umkm; pelatihan para pemuda; pelatihan petani, nelayan, wirausaha, dan berbagai pendidikan ketrampilan untuk membangun spirit rakyat agar bisa berdikari,” tutur Novita.
Selain itu Kantor Partai ini nantinya juga akan menjadi rumah budaya dimana berbagai ekspresi kebudayaan melalui puisi, tari, musik gamelan akan dilestarikan dan dikembangan.
Baca: TB Hasanuddin: Usulan Prabowo soal Rusia-Ukraina Tak Sesuai dengan Kebijakan Pemerintah RI
Lebih lanjut Novita menghimbau seluruh warga Pacitan baik laki-laki maupun perempuan, tua muda, kaya miskin, semua bisa hadir serta menyampaikan aspirasinya di kantor Partai ini nantinya.
DPP telah menunjukkan perhatian dan dukungan penuh pada Kabupaten Pacitan, maka tugas kami kader pejuang di bawah satukan nafas perjuangan dalam satu gerak langkah dengan spirit gotong royong. Lanjut perempuan yang akrab disapa Novita itu.