Ikuti Kami

PDI Perjuangan Nganjuk Bagikan Beras ke Masyarakat

Pembagian paket bantuan beras tersebut merupakan kegiatan lanjutan dari program peduli covid-19.

PDI Perjuangan Nganjuk Bagikan Beras ke Masyarakat
Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Nganjuk, Tatit Heru Tjahjono.

Nganjuk, Gesuri.id - DPC PDI Perjuangan Kabupaten Nganjuk siap membagikan sekitar 10 ton beras untuk warga terdampak Covid-19.

Pembagian paket bantuan beras tersebut merupakan kegiatan lanjutan dari program peduli covid-19 sebelumnya, yakni berupa pembagian100 ribu masker dan cairan disinfektan.

Baca: Mensos Jelaskan Jenis-Jenis Bantuan Sosial

Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Nganjuk, Tatit Heru Tjahjono menjelaskan, selain bantuan beras nantinya juga akan diberikan bantuan mie instan dan minyak goreng kepada warga kurang mampu terdampak covid-19. Bantuan tersebut akan dikemas dalam satu paket bantuan.

"Keinginan kami bisa membagikan sekitar lima ribu paket bantuan sembako tersebut. Makanya saat ini kami masih terus mengumpulkan bantuan dari para donatur, baik dari petugas partai dan kader serta simpatisan PDI Perjuangan Nganjuk," kata Tatit Heru Tjahjono. 

Paket bantuan tersebut diharapkan dapat sedikit meringankan beban ekonomi warga kurang mampu terdampak virus corona di Kabupaten Nganjuk.

Tatit memastikan bantuan itu akan diterima oleh warga yang betul-betul berhak dan membutuhkan bantuan. Hal itu juga telah melalui verifikasi secara sistem yang dimiliki PDI Perjuangan hingga ke warga lapisan bawah.

Baca: Ganjar Mulai Sinkronisasi Data Penerima Bantuan

Oleh karena itu, ungkap Tatit, pihaknya memastikan penyaluran bantuan tersebut tepat sasaran. Apalagi penyaluran bantuan dari PDI Perjuangan juga selalu diawasi oleh kader dan simpatisan secara konsisten di lapangan.

"Maka dari itu, apabila ada kesalahan dalam pemberian bantuan terhadap warga yang tak berhak bisa segera diketahui dan dievaluasi," tutur Tatit.

Quote