Jakarta, Gesuri.id - Partai Demokrasi Indonesia (PDI) Perjuangan menggelar Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) hari ke dua di Jakarta International Expo (JIExpo), Kemayoran, Jakarta, Jumat (11/01).
Dari pantauan Gesuri.id, Rakornas hari kedua yang sekaligus perayaan hari ulang tahun (HUT) ke-46 PDI Perjuangan ini diawali dengan senam bersama dan tarian flash mob yang diikuti oleh ribuan kader banteng.
Baca: HUT PDI Perjuangan, Tantangan Besar Membumikan Pancasila
Senam dan flash mob tersebut dipimpin langsung oleh Sekretaris Jenderal PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto dan sejumlah caleg artis seperti Tina Toon, Krisdayanti, Jefrry Waworuntu, dan juga sejumlah politisi PDI Perjuangan.
Hasto mengatakan, dengan memulai harindenhan senam ini dia ingin menunjukan bahwa politik juga bisa dibangun dengan penuh kegembiraan.
"Karena hari ini kita ingin sehat, ingin berpolitik dengan wajah kegembiraan," tutur Hasto.
Baca: HUT ke-46 PDI Perjuangan Bertabur Tokoh Nasional
Tak hanya Hasto saja, Menko PMK yang juga politisi PDI Perjuangan Puan Maharani pun nampak ikut memeriahkan senam bersama dengan para kader lainnya.
Hingga saat ini acara masih berlangsung. Sebelumnya, HUT PDIP dilaksanakan mulai Kamis 10 Januari 2019. Presiden Jokowi, Ketua MPR, Ketua DPR dan Beberapa pejabat negara lainnya turut hadir.