Ikuti Kami

Ratusan Kader PDI Perjungan Kota Prabumulih Hadiri Konsolidasi Akbar Bulan Bung Karno

Konsolidasi  Akbar ini merupakan bentuk kongkrit dari kesiapan Partai dalam menyongsong pemilu 2024.

Ratusan Kader PDI Perjungan Kota Prabumulih Hadiri Konsolidasi Akbar Bulan Bung Karno
Suasana keberangkatan ratusan kader PDI Perjuangan Kota Prabumulih, Kamis 22 Juni 2023.

Prabumulih, Gesuri.id - Ratusan Pengurus, Kader dan Simpatisan PDI Perjuangan Kota Prabumulih bertolak menuju Stadion Gelora Bung Karno (GBK) Jakarta, Kamis (22/6).

Baca: 3 Ribu Wanita Siap Meriahkan Acara Puncak Peringatan Bulan Bung Karno dengan Tarian Kecak

Keberangkatan ratusan massa PDI Perjuangan Kota Prabumulih tersebut dalam rangka menghadiri Konsolidasi Akbar Bulan Bung Karno yang digelar DPP PDI Perjuangan di GBK Jakarta pada Sabtu 24 Juni 2023 mendatang.

Diketahui, keberangkat ratusan massa PDI Perjuangan tersebut dipimpin langsung oleh Wakil Ketua Bidang (Wakabid) Politik, Hukum, dan Keamanan Dewan Pimpinan Daerah (DPD) PDI Perjuangan Sumsel H. Andriansyah Fikri SH yang juga Wakil Walikota Prabumulih saat ini serta didampingi Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Prabumulih Ir Dipe Anom. 

Dalam sambutannya sebelum keberangkatan Fikri sapaanya menjelaskan, Konsolidasi Akbar di Momen Bulan Bung Karno ini merupakan bentuk kongkrit dari kesiapan Partai dalam menuju Pemilu 2024 mendatang.

"Konsolidasi  Akbar ini merupakan bentuk kongkrit dari kesiapan Partai dalam menyongsong pemilu 2024," jelasnya.

Baca: PDI Perjuangan Papua Selatan Kirim 30 Anggota Satgas Cakra Buana ke GBK

Masih kata Fikri, kegiatan ini juga merupakan bentuk Gotong Royong kader Partai dan Bacaleg untuk memanaskan mesin Partai sehingga soliditas kader semangkin terbentuk dan tetap terjaga.

Dalam kesempatan itu juga dirinya berpesan kepada seluruh Pengurus, Kader dan Simpatisan PDI Perjuangan Kota Prabumulih untuk tetap menjaga kekompakan dan kedisiplinan.

Quote