Batang, Gesuri.id - Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Batang H. Ahmad Ridwan, SE., MM. sambangi Posko Mudik PDI Perjuangan yang berada di Pertigaan terminal Banyuputih berlokasi pas didepan pertigaan arah Limpung ke Subah ataupun dari arah Limpung ke Gringsing.
Didampingi fungsionaris partai, Ahmad Ridwan mengecek perbekalan posko, hingga menanyakan MCK dan persiapan lainya ketika ada pemudik yang singgah melepas lelah habis menempuh perjalanan jauh dari Jakarta menuju kampung halaman Minggu (7/4/2024) malam.
Haji Ridwan ( sapaan akrabnya ) mengatakan, alhamdulillah posko DPC PDI Perjuangan Batang tiap musim mudik lebaran di Pos Mudik Pertigaan Terminal Banyuputih selalu didirikan, dan untuk mudik lebaran 1445 hiriyah /2024 masehi kita juga mendirikan Posko Mudik kembali.
” Para pemudik dari Jakarta yang melintas di jalur pantai utara jawa tengah khususnya di wilayah Kecamatan Banyuputih Kabupaten Batang bisa singgah di Posko PDI Perjuangan.” ungkap H. Ahmad Ridwan, SE., MM.
Lebih lanjut, Ahmad Ridwan menjelaskan, untuk para pemudik bisa beristirahat di posko mudik PDI Perjuangan Batang, lokasinya ada di sebelah kiri jalur pemudik tujuan Jakarta – Semarang dan Jawa Timur. Lebih tepatnya habis Pos Polisi Banyuputih kurang lebih 70 m, atau habis terminal bus Banyuputih posko berdiri.
Khoirul Kirom, SE., selaku koordinator Posko Mudik PDI Perjuangan Banyuptih mengatakan, kami mendirikan posko mudik tiap musim pemudik lebaran, semenjak Ketua DPC PDI Perjuangan Batang H. Ahmad Ridwan kami membuat Posko Mudik hingga arus balik lebaran.
” Fasilitas yang kami sediakan untuk istrirahat para pemudik, diantaranya air mineral, kopi, teh, obat -obatan ringan, tempat beristirahat pelepas kecapean, hingga mck,” jelas Khoirul Kirom.
Lanjutnya, pada Minggu (7/4/2024) pagi pemudik asal jawa timur pun sempat beristirahat tidur melepas lelah setelah menempuh perjalanan dari Jakarta, sebelum melanjutkan perjalanan ke kampung tujuan.
” PDI Perjuangan Batang alhamdulillah bisa hadir ditengah masyararakat pemudik, kami akan berupaya memberikan yang terbaik untuk saudara kita para pemudik yang singgah di Posko PDI Perjuangan,” pungkasnya.