Denpasar, Gesuri.id - Badan Penanggulangan Bencana (Baguna) PDI Perjuangan terus bekerja keras dan siap sedia dalam membantu para korban bencana alam. Hal ini disampaikan oleh Ketua DPP PDI Perjuangan Bidang Sosial dan Penanggulangan Bencana Ribka Tjiptaning di lokasi Rapat Kerja Nasional (Rakernas) III PDI Perjuangan, Bali, Jumat (23/2).
Ribka mengatakan, bahwa pihaknya terus berkoordinasi dengan Ketua DPC PDI Perjuangan yang daerahnya terkena bencana alam.
"Kan sebenarnya tiap daerah, tiap provinsi sudah ada Baguna tapi tetap kami di pusat memantau seandainya mereka butuh bantuan tambahan," ucap Ribka.
Ribka meyakinkan bahwa setiap daerah sudah lebih siap menerjunkan Baguna daerah jika terjadi bencana baik alam maupun sosial.
"Tidak takut kurang orang lah. Kan kami sudah adakan pelatihan," tandas Ribka.