Ikuti Kami

Banteng Beltim Siap Gelar Lomba Cerdas Cermat Tingkat SMP

Lomba Cerdas Cermat Kebangsaan antar SMP rencananya digelar 22-23 Maret 2022 di Cafe Fega Manggar.

Banteng Beltim Siap Gelar Lomba Cerdas Cermat Tingkat SMP
Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Belitung Timur Fezzi Uktolseja.

Beltim, Gesuri.id - DPC PDI Perjuangan Kabupaten Belitung Timur (Beltim) siap menggelar Lomba Cerdas Cermat Kebangsaan antar Sekolah Menengah Pertama (SMP) se-Belitung Timur. 

Lomba Cerdas Cermat Kebangsaan antar SMP rencananya digelar 22-23 Maret 2022 di Cafe Fega Manggar.

Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Belitung Timur Fezzi Uktolseja mengatakan, pihaknya terus berupaya mengajak dan mendorong partisipasi orang tua, sekolah maupun pihak lainnya dalam menumbuh kembangkan semangat dan jiwa nasionalisme pada anak sejak dini.

Baca: Masalah Lahan, SMAN di Depok Masih Minim

Dikatakan Fezzi, gelaran tersebut merupakan wujud komitmen partai yang ingin terus membumikan nilai-nilai dan falsafah Pancasila, khususnya di Negeri Serumpun Sebalai.

Menurutnya, langkah-langkah seperti ini menjadi sangat penting di tengah maraknya budaya luar yang begitu mudah diakses, serta diserap oleh anak-anak. Jika dibiarkan, Fezzi khawatir, karakter keindonesiaan pada anak perlahan bakal luntur.

“Melalui lomba cerdas cermat kebangsaan ini, kita berharap bisa menjadi bagian dalam menanamkan karakter,” kata Fezzi yang saat ini juga menjabat sebagai Ketua DPRD Kabupaten Belitung Timur, Sabtu (5/3).

Sementara, Ketua BMI Belitung Timur Nata Sumitra menjelaskan bahwa materi lomba tersebut tidak terlepas dari empat pilar kebangsaan yang selama ini terus didengungkan sebagai benteng dalam menjaga kokohnya Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).

Baca: Bupati Sis Motivasi Anak-anak di Pameran ART-Preneurs

“Nanti semua soal-soal yang diberikan seputar empat pilar kebangsaan, mulai dari Pancasila, Bhinneka Tunggal Ika, UUD 1945 serta NKRI. Namun tetap kita sesuaikan dan kita selaraskan dengan peserta yang masih tingkat SMP,” kata Nata.

Nata mengharapkan dengan materi yang diberikan, peserta yang terdiri dari siswa SMP tersebut bisa menjadi generasi muda yang memiliki sikap dan pemahaman nasionalisme yang kokoh di masa yang akan datang. Serta mampu mengimplementasikan nilai Pancasila dalam rangka menjaga ideologi bangsa dan negara.

“Hal ini menjadi catatan penting. Kami menyadari bahwa tugas menjaga NKRI, keanekaragaman, bukan hanya tugas TNI dan Polri tapi juga semua komponen bangsa, termasuk PDI Perjuangan. Menjaga ideologi Pancasila tidak bisa ditawar lagi. Pemahaman tentang 4 pilar kebangsaan itu yang lebih penting dan harus terus kita jaga,” ujar dia.

Quote